• L3
  • L3
  • L3

Build Layla: Hero Pemula, Potensi Kill Dewa!

 

Tidak dipungkiri lagi, Mobile Legends menjadi MOBA smartphone yang digandrungi oleh banyak orang Indonesia! Dengan tiga juta pengguna aktif setiap harinya, bisa kamu lihat di mana-mana orang bermain Mobile Legends.

Bagi yang baru mulai, terdapat beberapa hero gratis yang bisa kamu coba untuk menaikkan rank kamu. Salah satunya adalah Layla, hero marksman dengan serangan sakit dan super cepat.
Kalau Layla adalah hero favoritmu, bolanggamer.blogspot.com punya nih build mantap untuk hero ini. Dijamin, kalau kamu berhasil mendapatkan item-item ini dan bisa terus menyerang musuh-musuhmu, mereka akan rata dengan tanah!
Yuk langsung saja kita simak build Layla berikut ini, hero pemula, tapi dengan potensi kill yang dewa!


1. Swift Boots
Build layla

Kelemahan Layla adalah HP-nya yang kecil, dan rentan sekali terhadap gank karena ia tidak memiliki mekanisme untuk kabur. Setelah membeli Tough Sword sebagai item awal untuk bekal farming, segeralah beli Boots agar setidaknya kamu bisa kabur dari gank.
Kemudian Boots tersebut bisa kamu upgrade menjadi Switft Boots. Selain memberikan +40 movement speed yang berguna untuk mobilitas, item ini juga memiliki efek menambahkan 15 attack speed yang membantumu untuk memukul lawan lebih cepat.
Meskipun sepele, namun segera mungkin kamu selesaikan Swift Boots ya! Item build Layla ini krusial banget agar kamu tidak terus-terusan mati dalam fase laning.


2. Endless Battle
build layla

Cukup banyak yang tidak tahu tentang item ini, Endless Battle. Padahal, item build Layla ini memiliki seluruh hal yang dibutuhkan olehnya! Mulai dari attack damage, magic power, HP, mana, attack dan movement speed, hingga skill pasif yang sesuai dengan gaya bertarungnya.
Skill pasif Endless Battle bisa dibilang imba banget untuk item mid game atau bahkan late game sekalipun! Berkat Divine Justice, setiap 1,5 detik serangan Layla akan lebih kuat 70 persen dan menghasilkan true damage.
Belum lagi setelah Divine Justice aktif, skill pasif keduanya, yaitu Chase Fate akan membuat Layla mendapatkan ekstra 15 persen movement speed. Kalau jago kitingitem ini wajib dibeli!


3. Windtalker
Build Layla

Setelah membeli item damage, kini Layla harus memikirkan attack speed dan juga serangan kritikalnya. Oleh karena itu, Windtalker menjadi item build Layla ketiga yang cocok dibeli. Item ini memberikan Layla peluang kritikal, attack speed, dan movement speed.
Skill pasif dari Windtalker juga membuat Layla mampu bertarung dengan lebih dari satu lawan, bahkan sangat cocok untuk membersihkan gerombolan minion. Setiap menyerang 4 kali, Typhoon akan mengeluarkan 125 magic damage yang mengenai 3 lawan.
Belum lagi setelah Lightning aktif, sang pemilik Thor’s Sting akan mendapatkan tambahan movement speed 5 persen. Hmm, terbayang kan Layla yang serangannya sangat cepat itu bisa mengeluarkan berapa kali Lightning dalam suatu pertempuran?

4. Scarlet Phantom

Build Layla

Berikutnya adalah Scarlet Phantom, item build Layla yang wajib banget dimiliki hanya karena attack speed dan serangan kritikal yang bisa terus menerus keluar!
Dengan tambahan attack speed sebesar 40 persen dan peluang kritikal sebesar 10 persen, dijamin serangan kritikal Layla akan lebih sering keluar, membuat lawan yang ia hadapi akan lebih cepat tumbang pula.
Menarik adalah skill pasif item ini, yaitu Frenzy. Setiap kritikalmu keluar, Layla akan mendapatkan ekstra 35 persen attack speed dan 5 persen peluang kritikal selama 2 detik! Terbayang kan kalau semakin lama kamu menyerang, maka kritikalmu akan terus menerus keluar?


5. Berserker's Fury
Build Layla

Masih kurang damage-nya? Beli saja Berserker’s Fury! Hingga titik ini, kamu telah memiliki cukup attack speed berkat beberapa item yang telah dibeli sebelumnya. Kini, kamu harus fokus ke physical damage biar bisa menjadi mesin pembunuh yang mematikan!
Berserker’s Fury memberikan Layla tambahan attack damage yang tidak kecil lho, yaitu 65 physical damage! Tidak hanya itu saja, build item Layla ini juga memberikannya tambahan lagi 25 persen peluang kritikal.
Ditambah dengan kemampuan pasif Berserker’s Fury, damage Layla akan semakin menggila! Selain menambahkan 40 persen damage kritikal, setiap Layla melancarkan kritikal, damage-nya akan bertambah 5 persen. Sakit banget pokoknya!


6. Blade of Despair
build layla

Item build Layla yang menjadi penyempurna adalah Blade of Despair! Mahal memang, tapi efeknya sadis. Blade of Despair memberikan tambahan 130 physical damage kepada Layla, 25 persen attack speed, dan tambahan lagi peluang kritikal sebesar 10 persen.
130 damage, rasanya siapapun akan tewas di tangan Layla, apalagi kalau menyerangnya sudah sangat cepat! Efek pasif dari item ini adalah menambah damage yang diterima oleh lawan dalam kondisi abnormal (stunairborne, transformeddisabled) sebanyak 15 persen.
Bisa dibilang, Blade of Despair adalah item finisher untuk memastikan kill lawan dari jarak yang jauh!
Yang penting, kalau kamu menggunakan Layla, jangan sampai terlalu dekat dengan hero lawan, apalagi sampai diserang dari belakang! Kalau kamu bisa terus-terusan free hit lawan-lawanmu, kemenangan sudah pasti di tangan.

No comments:

Post a Comment